Senin, 29 Maret 2010

Dewan Perwakilan Rakyat ( opini )

Sifat Sifat dari DEWAN PERWAKILAN RAKYAT ( D P R )

Sekilas kita menyikapi dengan bijak bagaimana keadaan yang harusnya terjadi dan tidak dengan kepala yang panas kita menyelesaikan masalah yang sedang berjalan karena bukannya saja memperumit tapi juga menambah masalah baru yang mungkin saja akan muncul secara bergantian.

hal ini yang sedang panas, dan sedang dilakukan oleh pemimpin pemimpin rakyat disana yang harusnya tidak sampai menggunakan otak yang mendidih dalam menyikapi atau menyelesaikan suatu masalah. Pemimpin - Pemimpin kita berperilaku tidak selayaknya bagaimana pimpinan seharusnya.
disana kita bisa liat bagaimana kericuhan saat dewan perwakilan rakyat ini sedang sidang permasalahan yang harusnya dapat diselesaikan dengan cara yang lebih baik dan dengan tidak menggunakan kepala yang sedang dicambuk emosi.
contoh dari wakil rakyat ini sangat tidak lazim untuk ditiru, mereka seolah - olah sedang bermain main ditangisan rakyat yang sedang menderita. harusnya wakil rakyat dapat menahan emosi dan menjadi orang yang lebih bijaksana sebagaimana tentunya pemimpin adanya.

dari sini kita dapat melihat bahwa watak pemimpin kita disana bukanlah baik, tidak dapat dilihat kedewasaan mereka dalam mengambil sikap. kalo pemimpinnya tidak dewasa bagaimana dengan rakyatnya?
semoga mereka terus belajar bagaimana cara penyelesaian masalah yang baik, bijak , dan tepat.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Copyright 2009 sweetrevenge
BLogger Theme by BloggerThemes Wordpress by WPThemescreator
This template is brought to you by : allblogtools.com | Blogger Templates